Cara Memperbaiki Bumper Penyok

Cara pertama yang cukup populer adalah dengan menggunakan air panas. Caranya yaitu dengan menyiapkan air mendidih kemudian Anda siramkan ke bagian bumper yang penyok, lalu tekan dari bagian dalam bumper hingga permukaan bumper kembali seperti semula.
Namun pastikan Anda berhati-hati saat melakukannya, jangan gunakan terlalu banyak air panas karena berisiko merusak cat mobil juga membuat mika lampu tidak jernih lagi. Gunakan kain agar suhu panasnya tidak melukai tangan.
- Menggunakan Penyedot Wastafel
Cara satu ini juga membutuhkan air panas untuk membantu proses perbaikan bumper mobil yang penyok. Setelah disiram air panas, tempelkan penyedot wastafel pada bagian yang penyok kemudian tarik.
Penyedot wastafel memiliki daya tarik yang kuat sehingga mempermudah Anda memperbaiki bumper yang penyok tersebut. Cara ini patut untuk Anda coba.
- Menggunakan Es Batu
Cara lainnya yang bisa Anda coba di rumah adalah dengan menggunakan es batu. Tempelkan es batu pada bagian yang penyok, diamkan kurang lebih 5 menit, tunggu hingga muncul butiran seperti salju.